Pages

Tuesday, January 17, 2012

Present Perfect vs Present Perfect Continuous




Apa sebetulnya perbedaan antara Present Perfect dan Present Perfect Continuous tense.
Kalimat “Saya telah menunggu kamu selama satu jam” bisa dinyatakan baik dalam bentuk present perfect (I have waited for you for an hour) maupun present perfect continouous (I have been waiting for you for an hour). Lalu apa gunanya ada present perfect continous kalau sudah ada present perfect? 
Kedua tenses ini digunakan untuk menyatakan sebuah tindakan yang telah dilakukan di masa lalu dan masih sedang berlangsung atau baru saja selesai. Pada banyak kasus, kedua-duanya dapat digunakan dan saling menggantikan. 

Example:
·                  They have worked here for a long time
·                  They have been working here for a long time
·                  He has lived here for 10 years
·                  He has been living here for 10 years
Tetapi sering ada perbedaan makna diantara keduanya: 
Kita menggunakan Present Perfect utamanya untuk menyatakan bahwa sebuah tindakan telah selesai atau untuk menekankan hasil dari tindakan tersebut. Kita menggunakan Present Perfect Continuous untuk menekankan durasi atau waktu berkelanjutan dari sebuah tindakan.

Pada contoh berikut, yang ditekankan adalah hasil dari tindakan yang dilakukan, sehingga digunakan present perfect:
·         I have done my homework. (Maksudnya: pekerjaan rumah saya sudah selesai sekarang).
Sedangkan pada contoh berikut, yang ditekankan adalah durasinya, sehingga digunakan present perfect continuous:
·   I have been doing my homework. (Maksudnya: Pernyataan ini ingin menunjukkan bagaimana saya menghabiskan waktu saya. Tidak jadi masalah apakah pekerjaan rumah saya telah selesai sekarang atau belum).
Jadi, jika yang ingin ditekankan adalah aktivitas menunggunya maka digunakan present perfect:
·           I have waited for you
Akan tetapi, karena contoh yang diberikan oleh si penanya menggunakan waktu (for an hour) maka sudah barang tentu yang ingin ditekankan adalah durasi atau lamanya menunggu sehingga lebih tepat jika digunakan present perfect continuous:
·           I have been waiting for you for an hour.

Perbedaan lain adalah dalam hal hasil tindakan dan efek sampingnya. Jika ingin menekankan hasil tindakan digunakan present perfect dan untuk efek sampingnya digunakan present perfect continuous:
·           I have washed the car. (Hasil: mobilnya bersih sekarang)
·          (Why are you so wet?) – I have been washing the car. (Efek samping: Saya jadi basah ketika saya mencuci mobil. Tidak dipermasalahkan apakah mobilnya suda bersih atau belum).

Selain itu, jika sebuah tndakan masih sedang berlangsung dan kita ingin menyatakan bahwa tindakan itu merupakan tindakan permanen, maka kita biasanya menggunakan Present Perfect. Sedangkan untuk situasi yang sifatnya sementara, lebih cocok menggunakan Present Perfect Continuous. Akan tetapi ini bukan kaidah, tetapi hanya tendensi. 

Contoh:
Permanen:
·          Indra has lived in this town for 15 years. (Maksudnya: Dia telah menjadi penduduk permanen di kota ini).
Sementara:
·    Indra has been living here for a year. (Maksudnya: Situasi ini hanya sementara. Mungkin Indra adalah mahasiswa rantau yang hanya akan tinggal satu atau dua tahun di kota ini).
Sebagai tambahan, jika kalimat menggunakan kata “ever” atau “never”, maka digunakan bentuk present perfect.
·                  I have never met them.
·                  Have you ever heard that music?


0 comments:

Post a Comment

 
Share